PULAU PAHAT ANAMBAS
Berjalan dengan pengembangan
Pelayanan Publik yang inklusif dan berkeadilan
HERYANA,SE Cs
SDG's - Berkurangnya Kesenjangan
Oecd -
RB Tematik -
Penyelesaian Kemiskinan
,
Peningkatan Investasi
Penghargaan - Top 45/2022
Kompetisi -
Kurasi Ringkasan
<p>Inovasi Pulau Pahat Anambas ini merupakan inovasi pelayanan penjemputan langsung dan mengantarkan dokumen kependudukan ke alamat dilakukan untuk memberikan pelayanan yang efektif dan efisien bagi masyarakat bertempat tinggal di pulau-pulau. Inovasi ini dilaksanakan mulai februari 2019 sampai sekarang berdasarkan Surat Keputusan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Anambas Nomor 01.a/KP.KKA.470/II/2019. Letak geografis terdiri lautan dan pulau-pulau berpotensi gelombang tinggi, biaya transportasi besar, waktu lama dan jarak tempuh jauh dengan menggunakan pompong dan speedboat mengakibatkan kepemilikan dokumen rendah. Tim Disdukcapil keliling ke rumah, kantor desa, sekolah, lapas dan tempat strategis lainnya untuk penerbitan Dokumen Kependudukan, seperti KK, KTP-el, Akte Kelahiran, KIA dan Akta Kematian. Inovasi berdampak kepada masyarakat yang tinggal di pulau-pulau dan penduduk rentan administrasi kependudukan yang tidak bisa datang ke Disdukcapil melakukan pengurusan dokumen kependudukan, seperti Lansia, disabilitas, Orang Dengan Gangguan Jiwa, sakit menahun dan lain-lain, sehingga kepemilikan dokumen meningkat. KK 13.939 (2018)/14.677 (2021). KTP-el 30.276 (2018)/32.873 (2021). Akta Kelahiran 23.464 (2018)/28.502 (2021). KIA 3.727 (2018)/11.099 (2021). Akta Kematian 1.694 (2018)/2.670 (2021). Inovasi ini, meningkatkan pelayanan publik, mengurangi ketimpangan pelayanan bagi penduduk jauh dari ibu kota kabupaten terlepas dari usia, jenis kelamin, difabilitas, ras, suku, asal, agama, kemampuan ekonomi dan status lainnya.</p>
Daftar / Masuk
untuk melihat informasi selengkapnya
- 13 Dec 2024
- KEPULAUAN RIAU
- Berkurangnya Kesenjangan
- Dilihat
- Minat
- Kesepakatan
- Replikasi
Wilayah Instansi & Inovasi
Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas
KEPULAUAN RIAU
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil