Telekonsultasi, Upaya Perluasan Akses pelayanan Kesehatan bagi Peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (Program JKN) pada Masa Pandemi COVID-19
Berjalan dengan pengembangan
Ketahanan Institusi Publik di Masa Pandemi dan Antisipasi di Masa Pasca Pandemi Covid-19
Ari Dwi Aryani Cs
SDG's - Kehidupan Sehat dan Sejahtera
Oecd -
RB Tematik -
Penghargaan - Top 99/2022
Kompetisi -
Kurasi Ringkasan
<p>Pandemi Covid-19 yang mulai terjadi di Indonesia sejak Maret 2020 berdampak pada seluruh aspek sistem kesehatan khususnya pada pelayanan kesehatan. Hal ini dapat dilihat dari penurunan 43% pemanfaatan pelayanan Kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan pada bulan April 2020 dibanding bulan Januari 2020 (sebelum pandemi Covid-19).Hal ini akan mempengaruhi kondisi kesehatan peserta JKN, khususnya bagi pasien kronis yang harus mendapatkan pelayanan kesehatan secara rutin. Tidak tertanganinya masalah kesehatan atau perawatan yang tidak rutin bagi pasien kronis JKN dapat menurunkan kondisi pasien dan berimplikasi komplikasi penyakit. Untuk itu, sebagai upaya menjaga keberlangsungan pelayanan bagi Peserta JKN selama masa pandemic Covid-19, BPJS Kesehatan mengembangkan inovasi penjaminan pelayanan telekonsultasi antara dokter di FKTP dengan Peserta JKN. Dengan telekonsultasi, akses layanan di FKTP menjadi lebih mudah, cepat dan pasti pada masa pandemi Covid-19, sehingga masalah kesehatan Peserta JKN dapat tertangani dan status kesehatan peserta penyakit kronis menjadi terpantau dan terkontrol. Selain itu, telekonsultasi dapat mencegah penyebaran kasus Covid-19 di fasilitas kesehatan. Sejak April 2020 sampai Desember 2021, telah tercatat 12,7 juta pelayanan telekonsultasi yang dilaksanakan oleh 20.894 FKTP (94,1% dari FKTP kerja sama tersedia jarkomdat) yang meningkatkan 5% kasus pelayanan kesehatan di FKTP pada masa pandemi Covid-19.</p>
Daftar / Masuk
untuk melihat informasi selengkapnya
- 20 Dec 2024
- Nasional (Lembaga)
- Kehidupan Sehat dan Sejahtera
- Dilihat
- Minat
- Kesepakatan
- Replikasi
Wilayah Instansi & Inovasi
BPJS Kesehatan
Nasional (Lembaga)
Kedeputian Bidang Kebijakan Penjaminan Manfaat