Forum Konsultasi Publik Sebagai Inovasi Baru Pengumpulan Data Dalam Pemutakhiran Basis Data Terpadu 2015
Berjalan dengan pengembangan
Partisipasi Masyarakat, Pembangunan Daerah, Pembangunan Wilayah, FKP
Diana Aryanti, S.P, M.Si Cs
SDG's - Perdamaian Keadilan dan Kelembagaan yang Tangguh
Oecd -
RB Tematik -
Penyelesaian Kemiskinan
Penghargaan - Top 99/2016
Kompetisi -
Kurasi Ringkasan
Basis Data Terpadu (BDT) adalah basis data yang digunakan pemerintah untuk menyalurkan bantuan sosial (Beras Miskin, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, dan Bantuan Siswa Miskin), sehingga dituntut akurasi tinggi. Pemutakhiran BDT merupakan tanggung jawab berbagai lembaga termasuk pemerintah daerah (Pemda) namun BPS melakukan sendiri. Akibatnya, BDT tidak akurat sehingga banyak Pemda menolaknya.
BPS menerapkan inovasi Forum Konsultasi Publik (FKP) yaitu pelibatan pemerintah daerah dan tokoh masyarakat untuk melakukan verifikasi keberadaan Rumah Tangga Sasaran (RTS) sehingga mengurangi peluang terjadinya salah sasaran. Rapat koordinasi tingkat provinsi dan kabupaten/kota dilaksanakan. Kepala Desa/Lurah memimpin kegiatan FKP. Fasilitator BPS memandu konsultasi publik untuk menghasilkan prelist awal. Setiap kepala dusun/RW memeriksa prelist awal. Hasil FKP setiap desa direkap dalam satu laporan kecamatan. Hasil FKP setiap kabupaten/ kota (berupa prelist akhir) akan divalidasi.
Sebelum inovasi, pendataan terlihat hanya dilakukan oleh BPS. Setelah inovasi, pengumpulan data melibatkan Pemda dan masyarakat. Prelist akhir divalidasi ulang oleh petugas yang berbeda. Hasil ground check RTS menunjukkan bahwa tingkat akurasi meningkat. Tingkat akurasi dan kepercayaan Pemda dan masyarakat terhadap BDT meningkat. Untuk menghasilkan data publik yang akurat, sebuah unit kerja tidak bisa bekerja sendirian. Terdapat berbagai elemen yang harus dilibatkan antara lain pemerintah daerah dan tokoh masyarakat. Mereka sangat penting sebagai fasilitator dan mediator pengumpulan data di masyarakat. Dalam hal terdapat dispute, keberadaan pihakpihak tersebut akan menempatkan lembaga pemerintah dalam posisi netral.
Daftar / Masuk
untuk melihat informasi selengkapnya
- 10 Oct 2024
- DKI JAKARTA
- Perdamaian Keadilan dan Kelembagaan yang Tangguh
- Dilihat
- Minat
- Kesepakatan
- Replikasi
Wilayah Instansi & Inovasi
Badan Pusat Statistik
DKI JAKARTA
Direktorat Ketahanan Sosial, Deputi Bidang Statistik Sosial