SIKONTRAS

Berjalan
kesehatan
drg. Hesti Iswandari, M.Kes
SDG's - Kehidupan Sehat dan Sejahtera
Oecd -
RB Tematik - Digitalisasi
Penghargaan - INNOVATIVE GOVERNMENT AWARD 2022
Kompetisi -

Kurasi Ringkasan

                      1. Dasar Hukum
a. Keputusan Bupati Bogor Nomor : 050/585/Kpts/Per-UU/2021 tentang Penetapan Inisiatif Inovasi daerah
b. Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Leuwiliang Nomor : 821/SK-475RSUDL/II/2021 Tentang Pemberlakuan Aplikasi Sistem Informasi Komplain Terhadap Sarana dan Prasarana.
2. Permasalahan
Masalah yang timbul dilatarbelakangi oleh sulitnya memanajemen atau mengelola pengaduan atau komplain dari masyarakat terhadap sarana dan prasarana dengan cepat, tepat dan terukur serta mengatasi dan menyelesaikan seluruh komplain atau pengaduan dengan sistematis yang efektif dan efisien sehingga sangat berpengaruh mengurangi kepuasan publik yang menggunakan fasilitas kesehatan pada RSUD Leuwiliang. 
3. Isu Strategis
Rendahnya tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja penyelenggaraan pemerintahan Daerah dan pelayanan publik di Kabupaten Bogor
4. Dampak
Sebelum adanya SI KONTRAS RSUD Leuwiliang menampung pengaduan atau komplain melalui WhatsApp Resmi, Google Bussines, dan pesawat Telepon yang efektifitas penyelesaian dan kepuasannya berkisar 40% per bulan dan dapat diselesaikan dalam waktu diatas 30 hari karena menunggu rekap data di tiap akhir bulan.
Setelah ada SI KONTRAS penyelesaian pengaduan atau komplain naik 93% terselesaikan dalam waktu kurang dari 30 hari, karena setiap ada pengaduan masuk langsung dikaji dan dieksekusi pada hari yang sama dengan estimasi yang cepat dan terukur, sehingga memberikan kejelasan target dan kepastian waktu baik bagi pelapor maupun tim eksekutor.
5. Keunggulan Inovasi
Keunggulan inovasi SI KONTRAS adalah sebagai berikut :
- Aplikasi ini sangat mudah direplikasi dan banyak dibutuhkan pada instansi pemerintahan lain karena sarana prasarana dan pengaduan atau komplain dari masyarakat akan selalu ada.
- Pelapor akan mendapatkan kepuasan karena dapat melihat status proses pengerjaan komplainnya sehingga ada kejelasan waktu dan kepastian bahwa komplain sedang dalam proses sampai selesai proses.
- Aplikasi ini dapat memonitoring laporan pengaduan yang sedang dalam proses, yang belum diselesaikan, yang selesai ada bukti fisik berupa foto atau video Before dan After yang dapat dilihat oleh pelapor, eksekutor dan admin.
- Aplikasi ini ada admin (Kepala Sub bagian Umum) yang memberikan instruksi /perintah pengerjaan komplain secara tepat sasaran kepada masing-masing Divisi/instalasi sesuai bidang tugasnya. 
- Aplikasi ini real time/update karena berbasis website
- Aplikasi ini ada estimasi lama penyelesaian komplain yang didasarkan hasil survey eksekutor, kebutuhan barang, alat, dan SDM.
- Aplikasi ini bisa mengontrol dan menginformasikan sarana dan prasarana yang rusak sebelum parah yang memerlukan pemeliharaan ataupun pengadaan.
6. Tahapan proses
1) Si kontras di Internalisasi pelaporan komplain (User) yang berhak melaporkan dan mempunyai hak akses sementara dibatasi Kepala Ruangan/Kepala Instalasi agar tidak terjadi penumpukan komplain yang sama.
2) Pelapor (User) melaporkan pada Aplikasi Si Kontras terkait sarana dan prasarana sesuai dengan kondisi yang ada disertai bukti fisik foto atau video, atau berdasarkan laporan komplain dari masyarakat, pasien maupun karyawan.
3) Pelapor (User) bisa melihat status pengerjaan laporan komplain secara transparan
4) Admin (Kasubbag Umum) mengkonfirmasi laporan pengaduan yang masuk dan menginstruksikan pengerjaan/penyelesaian kepada Team Support diantaranya : IT, IPSRS, K3RS, Security, dan Cleaning Service
5) Team Support menerima perintah/instruksi dari admin dan segera menyelesaikan penugasan dengan estimasi sesuai target kemampuan teamnya, serta melaporkan kembali bukti fisik penyelesaiannya. 
7. Metode 
Metode unik yang digunakan pada SI KONTRAS adalah adanya aplikasi berbasis website yang bisa diakses melalui mobile Android atau PC yang memudahkan pelapor menyampaikan pengaduannya disertai bukti fisik foto maupun video dan detail lokasinya.
Pelapor, admin, dan eksekutor/Tim Support bisa memonitoring pengaduan, instruksi dan penyelesaian pekerjaannya secara cepat, tepat sasaran dan terukur.
                    
        

Daftar / Masuk
untuk melihat informasi selengkapnya

  • Publikasi
  • Provinsi
  • SDG's
  • 26 Sep 2024
  • JAWA BARAT
  • Kehidupan Sehat dan Sejahtera

0

0

  • Dilihat
  • Minat
  • Kesepakatan
  • Replikasi
  • 77
  • 0
  • 0
  • 6

Wilayah Instansi & Inovasi

Pemerintah Kabupaten Bogor

JAWA BARAT

RSUD LEUWILIANG

Hak Cipta(C)2022 - 2025 Etalase Pelayanan Publik dari Seluruh Daerah di Indonesia | Privacy Policy