SIJAMUWANGI

Berjalan dengan pengembangan
kebudayaan
MOHAMAD YANUARTO BRAMUDA, S.Sos.,MBA.,MM Cs
SDG's - Industri Inovasi dan Infrastruktur
Oecd -
RB Tematik - Peningkatan Investasi , Digitalisasi ,
RB Tematik - Prioritas Presiden
Penghargaan - INNOVATIVE GOVERNMENT AWARD 2022
Kompetisi -

Kurasi Ringkasan

DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik
2. Undang-Undang No.10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan
3. Perda Kabupaten Banyuwangi No 13 tahun 2012 tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Kabupaten Banyuwangi

PERMASALAHAN
Semenjak Covid-19 dideteksi di Indonesia pada awal Maret 2020, Kemenparekraf/Baparekraf telah mengambil langkah-langkah untuk meredakan guncangan terhadap sektor industri pariwisata. Kemenparekraf/Baparekraf diketahui telah mengambil beberapa langkah strategis agar sektor pariwsata tidak terus berada di bawah bayang-bayang pandemi Covid-19. Salah satunya strategi Pivoting yakni mengubah strategi bisnis melalui berbagai inovasi seperti menghadirkan layanan atau produk baru, sekaligus memaksimalkan teknologi digital. Seluruh pelaku usaha pariwisata didorong untuk berinovasi dalam memberikan layanan baru seperti contoh hotel selain memberikan promo dan paket khusus, pihak perhotelan pun sudah harus dilengkapi dengan sertifikat CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, and Environmental Sustainability) agar wisatawan yang datang menginap merasa lebih aman dan nyaman.

ISU STRATEGIS
Pandemi COVID-19 telah menghantam industri pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia. Tidak main-main, sejak Februari 2020 jumlah wisatawan mancanegara yang masuk ke Indonesia mengalami penurunan yang sangat drastis, dan puncaknya terjadi April 2020 dengan jumlah wisatawan hanya sebanyak 158 ribu. Jika ditotal, sepanjang tahun 2020 jumlah wisatawan mancanegara yang masuk ke Indonesia hanya sekitar 4,052 juta orang. Bisa dibilang, angka tersebut sangat memprihatinkan, karena dari total tersebut hanya sekitar 25% dari jumlah wisatawan yang masuk ke Indonesia pada 2019.

METODE PEMBAHARUAN
Pemerintah Kabupaten Banyuwangi melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi membuat sebuah inovasi yang diberi nama Wellness Tourism untuk mendukung strategi pivoting Pemerintah Pusat dalam memberikan produk layanan baru untuk meningkatkan minat dan trust wisatawan agar mau berkunjung ke Banyuwangi. Inovasi Wellness Tourism mengusung konsep wisata minat khusus untuk menjaga kebugaran tubuh (Wellness Tourism) yang memadukan pertunjukan musik jazz dan nikmatnya kuliner sehat.

KEUNGGULAN/KEBARUAN
Sebuah atraksi wisata yang memadukan pertunjukan musik jazz, nikmatnya kuliner sehat, dan didahului perjalanan bersepeda. Paket Komplit sehat, aman dan menyenangkan berlibur Ke Banyuwangi. Seiring melandainya kasus aktif covid-19 di Tanah Air pada Tahun 2021, khususnya di Banyuwangi menyebabkan orang kembali berburu aktivitas hiburan (leisure), seperti berwisata dan kuliner. Di saat itulah tercipta momentum Post-Pandemic Rebound. Inilah yang sedang ditangkap oleh Banyuwangi melalui konsep Inovasi Wellness Tourism untuk menarik minat wisatawan berkunjung Ke Banyuwangi. Tentunya program wellness tourism ini didukung oleh sarana pendukung wisata yang telah tersertifikasi new normal. Penginapan, kuliner, tempat wisata yang aman dan sehat serta tersertifikasi new nermal dapat di pantau melalui aplikasi banyuwangi tourism app.

CARA KERJA INOVASI
Didukungan adanya sertifikasi new normal pada pelaku usaha pariwisata, program Wellness Tourism ini dapat dilaksanakan dengan lancar. Wellness tourism menawarkan wisata sehat dan aman sehingga sejumlah atraksi digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat begitu pula tempat-tempat wisata dan sarana lain pendukung wisata harus sudah tersertifikasi new normal. 
Program wellness tourism ini merupakan sinergi kolaborasi antara Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dengan Dinas lainnya seperti Dinas pemuda dan Olahraga, dinas Koperasi dan Usaha Mikro serta Sekretariat Daerah Kabupaten Banyuwangi. 
Atlit dan wisatawan dalam negeri maupun mancanegara diberikan paket lengkap atraksi wisata yaitu diawali dengan olahraga bersepeda yang merupakan perjalanan menuju tempat-tempat wisata dipadukan dengan pertunjukan musik di Kawasan wisata alam serta kuliner sehat.

Daftar / Masuk
untuk melihat informasi selengkapnya

  • Publikasi
  • Provinsi
  • SDG's
  • 25 Sep 2024
  • JAWA TIMUR
  • Industri Inovasi dan Infrastruktur

0

0

  • Dilihat
  • Minat
  • Kesepakatan
  • Replikasi
  • 128
  • 0
  • 0
  • 4

Wilayah Instansi & Inovasi

Pemerintah Kabupaten banyuwangi

JAWA TIMUR

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata

Hak Cipta(C)2022 - 2025 Etalase Pelayanan Publik dari Seluruh Daerah di Indonesia | Privacy Policy